IMG_20160526_101036

Lomba Kompetensi Siswa Nasional (LKS) tahun 2016 kali ini diselenggarakan di Malang, bertempat di komplek Graha Cakrawala Universitas Negeri Malang. Lomba Kompetensi Siswa adalah kompetisi tahunan antar siswa pada jenjang SMK sesuai bidang keahlian yang diajarkan pada SMK peserta. Melalui lomba ini masing-masing SMK berkompetisi menunjukkan hasil keterampilan melalui siswa-siswi terbaik mereka. Dengan adanya acara tahunan ini diharapkan akan memacu SMK di seluruh Indonesia untuk terus produktif dan inovatif mengembangkan pendidikan kejuruan secara kompetitif.

Acara ini dibuka pada tanggal 23 Mei 2016 yang lalu yang dimeriahkan dengan sajian pertunjukan musik oleh Orkestra SMA NU 1 Gresik. Orkestra ini beranggotakan para siswa-siswi SMA NU 1 Gresik yang memainkan beragam instrumen musik diantaranya biola, celo, saxophone, trompet, gitar, keyboard dan drum. Orkestra ini merupakan kegiatan ekstrakurikuler di sekolah tersebut, yang diharapkan dapat mewadahi dan mengembangkan bakat musik bagi siswa-siswi SMA NU 1 Gresik. Sajian pertunjukan orkestra ini pun kian menambah kemeriahan dan semangat para peserta LKS.